Kabar membanggakan datang dari tim Pencak Silat SMP Negeri 20 Kota Surakarta pada kejuaraan UNS XI Open bulan Desember 2025 di GOR UNS. Para atlet menunjukkan performa yang luar biasa dan berhasil membawa pulang sejumlah medali, mengharumkan nama sekolah.
Dengan mengucap syukur dan terima kasih, SMP Negeri 20 Kota Surakarta patut berbangga atas pencapaian gemilang para pesilat mudanya. Semangat juang dan ketangguhan yang ditunjukkan selama kompetisi berbuah manis dengan raihan medali diberbagai kategori.




Berikut adalah daftar atlet Rongpulska yang berhasil meraih juara dalam kejuaraan UNS XI Open :
- Armetha Saptana Putridianto ( Kelas 8C)
- Diara Putri Elisky (Kelas 8G)
- Reviazahra Putri Adita (Kelas 8C)
- Adinda Kiara Permata Sari (Kelas 8B)
- Ardynka Dwi Mentari ( Kelas 7D)
Total, atlet-atlet Rongpulska berhasil mengumpulkan 1 medali emas, 2 medali perak, dan 2 medali perunggu. Sebuah pencapaian yang sangat membanggakan dan menunjukkan dedikasi serta kerja keras para atlet dan tim pelatih.
Keberhasilan ini tentu tidak lepas dari dukungan dan doa restu dari berbagai pihak. Prestasi ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi seluruh murid SMP Negeri 20 Kota Surakarta untuk terus berlatih dan mengembangkan diri, serta menginspirasi generasi muda lainnya untuk mencintai dan berprestasi dalam seni bela diri Pencak Silat.
Selamat kepada seluruh atlet Rongpulska atas pencapaian yang membanggakan ini! Semoga kedepannya semakin banyak prestasi yang diraih.






